12 Apr Lakukan 4 Langkah Mudah Ini Sebelum Menaruh Baju di Layanan Cuci Baju, Sederhana Namun Krusial!
Wash-Inc. Saat ini kita hidup di dunia yang serba mudah, apa-apa bisa dilakukan hanya dengan sekali klik. Mulai dari pesan makanan, pesan jasa beberes rumah, sampai ke urusan jasa cuci baju. Kini Anda tidak perlu lagi capek-capek cuci baju sendiri, dengan sekali klik maka pakaian Anda akan diambil dan diantarkan kembali ke rumah dalam keadaan bersih oleh Wash-Inc. Jadi tak perlu lagi Anda mengorbankan seharian waktu libur hanya untuk urusan cuci, jemur, dan gosok.
Segala kemudahan untuk cuci baju yang diberikan Wash-Inch tentu akan mengurangi beban hidup Anda, namun meskipun begitu tetap hal yang harus diperhatikan sebelum menggunakan jasa laundry Wash-Inc. Kelihatannya sederhana namun cukup krusial agar layanan cuci baju nyaman bagi Anda dan juga Wash-Inc.
Baca juga: Pelajaran Dasar Mencuci, Kenali Dulu 20 Jenis Kain Ini
Berikut ini adalah 4 Langkah Mudah Ini Sebelum Menaruh Baju di Layanan Cuci Baju, Sederhana Namun Krusial.
Periksa Kembali Barang Pribadi Anda
Ini merupakan langkah awal yang penting sebelum menaruh pakaian di jasa cuci baju. Periksa kembali kantung di celana atau kemeja, apakah ada barang-barang pribadi Anda tertinggal. Untuk pria, barang-barang yang kerap tertinggal adalah uang koin, pulpen, kertas, kunci, dan cincin. Sedangkan untuk wanita adalah bros yang menempel, lipstik, atau barang make up lainnya. Mengapa hal ini penting dilakukan?
Selain dapat menyebabkan kerusakan pada mesin cuci, barang-barang ini juga kerap menimbulkan kerusakan pada pakaian. Belum lagi barang berharga yang bisa saya hilang dalam proses cuci baju. Jadi daripada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, ada baiknya pakaian Anda bersih dari barang pribadi sebelum dikirimkan ke laundry.
Beritahukan Bila Ada Noda
Memberitahukan atau menandai noda pada pakaian juga langkah penting yang harus Anda ambil sebelum mengirimkan pakaian Anda ke laundry. Gunanya adalah para petugas laundry dapat memberikan perhatian lebih terhadap noda tersebut agar ditangani secara benar agar mendapatkan hasil cucian yang bersih.
Memberitahukan noda pada pakaian semenjak awal juga bisa membuat penyedia jasa laundry dapat menentukan model atau cara cuci baju yang tepat untuk mengatasi hal tersebut tanpa merusak pakaian yang terkena noda ataupun pakaian lain yang dicuci berbarengan.
Pisahkan Pakaian Sesuai Kebutuhan
Tidak hanya dalam urusan pakaian bernoda, Anda juga harus menyeleksi jenis pakaian yang membutuhkan layanan berbeda dengan pakaian biasa. Mana pakaian yang aman dicuci secara bersamaan atau laundry kiloan dan mana pakaian yang harus dicuci secara terpisah misalnya jaket, jas, kemeja, dan lain-lain. Selain jenis, jangan lupa memisahkan pakaian putih dan berwarna.
Bila Anda memiliki pakaian berharga, apapun jenisnya maka ada baiknya dipisahkan dan dicuci satuan agar dapat menghindari hal yang tidak diinginkan terjadi pada pakaian kesayangan Anda.
Baca juga: BAHAYA Penyakit Kulit dan Leptospirosis, Ini Cara Desinfektan Pakaian yang Terkena Banjir!
Tidak Ingin Pakaian Tertukar, Foto Terlebih Dahulu!
Tidak ada gading yang tak retak, begitupun dengan manusia. Kesalahan pasti bisa terjadi meski dikerjakan dengan teliti, oleh karena itu dibutuhkan antisipasi yang tepat. Salah satu caranya adalah mengambil foto pakaian sebelum diserahkan ke petugas laundry, tujuannya adalah untuk Anda mengindentifikasi bila ada pakaian yang hilang atau tertukar. Toh Anda juga tidak mampu mengingat semua pakaian mana saja yang masuk kuota cuci.
Dengan mengambil foto juga akan memudahkan pihak laundry melakukan investigasi atas pakaian yang hilang atau tertukar. Oleh karena itu selalu ingatkan pada diri Anda sendiri untuk tidak lupa mengambil foto sebelum pakaian di-pick up oleh laundry.
Sejatinya kerjasama antara penyedia jasa laundry dan Anda dibutuhkan agar dapat hasil maksimal, langkah-langkahnya pun mudah dan sederhana. Sedikit upaya lebih dari Anda akan sangat membantu penyedia jasa laundry memberikan layanan sempurna.
Jadi, kami tunggu kehadiran Anda di Wash-Inc.